Lokasi longsor di Dusun Kopen, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang tergolong terpencil. Di sana hanya ada 5 rumah yang terpisah dari kelompok rumah lainnya di satu dusun. Lokasinya persis di bawah tebing dengan kemiringan 45 derajat.
Dilaporkan Budi reporter Radio Maja FM, 5 rumah tersebut jaraknya sekitar 300 meter dari sungai. Sungai yang membujur dari Utara ke Selatan itu memisahkan keluarga-keluarga yang tinggal di rumah tersebut dengan warga Dusun Kopen yang ada di sebelah Barat sungai.
Luasan longsor di bukit tersebut terpantau sekitar 200 meter persegi dan mengakibatkan 4 rumah terkubur sedalam lebih dari 2 meter, sedangkan satu rumah lainnya terkena sebagian.
Proses evakuasi pun berlangsung cukup lama karena sulit untuk mengerahkan alat berat menuju lokasi lingsor.(edy)