Minggu, 19 Januari 2025

Pemkot Surabaya Laporkan Kematian Singa KBS ke Polisi

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

Pemkot Surabaya melaporkan kematian singa di Kebun Binatang Surabaya (KBS) ke polisi.

Kepastian pelaporan itu disampaikan Hendro Gunawan Sekkota Surabaya, waktu dikonfirmasi, Selasa (7/1/2014).

Menurut Hendro, sesudah diketahui ada singa yang mati, Pemkot langsung melaporkan kejadian itu ke polisi. “Yang lapor tadi Kasatpol PP dan Direktur Utama KBS, lapor ke Polrestabes Surabaya, untuk ditindaklanjuti,” ujar Hendro.

Ditambahkan Hendro, kalau dilihat dari kondisi fisik singa dan temuan di kandang, diduga kematian singa itu dalam kondisi yang tidak wajar. “Tidak mungkin, singa matinya berdiri,” papar Hendro.

Meski menduga ada ketidakwajaran dalam kematian singa di KBS, Hendro tetap akan menyerahkan sepenuhnya penyidikan kasus itu pada polisi.

Sementara Drh Liang Kaspe Direktur Operasional dan Umum Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS mengatakan, tidak mungkin kalau singa itu mati karena main-main dan terjerat lehernya. “Ada indikasi ketidakwajaran dalam kematian singa itu, tapi semua tetap akan dipastikan lewat proses otopsi pada satwa yang mati,” jelas Liang.

Sebelumnya dilaporkan, Michael singa koleksi KBS ditemukan mati di kandangnya dalam kondisi leher terlilit kawat sling, Selasa (7/1/2014) pagi. (tas/ipg)

Teks Foto :
– Hendro Gunawan Sekkota Surabaya.
Foto : Teguh suarasurabaya.net

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
30o
Kurs