Sabtu, 23 November 2024

30 Ribu Personel TNI-Polri Dikerahkan untuk Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wapres Terpilih

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Puan Maharani Ketua DPR RI dalam konferensi pers usai rapat koordinasi keamanan kompleks DPR, MPR, DPD RI dengan TNI, Polri, dan BIN, Senin (14/10/2019). Foto: Dok/Faiz suarasurabaya.net

Sebanyak 30 ribu personel TNI-Polri dikerahkan untuk pengamanan pelantikan presiden dan wapres terpilih. Hal ini ditegaskan Puan Maharani Ketua DPR RI dalam konferensi pers usai rapat koordinasi keamanan kompleks DPR, MPR, DPD RI dengan TNI, Polri, dan BIN, Senin (14/10/2019).

“Personel yang disiagakan dari TNI dan Polri kurang lebih 30 ribu. Itu akan menyisir ring I dan ring II yang nantinya tentu saja sudah akan diatur, sehingga memang pelaksanaannya akan berjalan dengan baik,” tegas Puan.

Menurut Puan, pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih akan berlangsung pada Minggu, 20 Oktober 2019 pukul 14.30 WIB.

“Insya Allah pelaksanaan pelantikan Presiden itu akan dimulai pukul 14.30 WIB. Tentu saja sebelumnya semua tamu undangan sudah hadir,” jelasnya.

Sementara untuk rapat koordinasi secara detil pelaksanaan pelantikannya sendiri akan dilakukan MPR RI, karena memang tuan rumah pelantikan adalah MPR.

“Karena tuan rumah gedungnya adalah DPR, maka pada hari ini, kami melaksanakan rapat koordinasi terkait pengamanan lingkungan,” kata Puan.(faz/iss/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs