Sabtu, 23 November 2024

Polri dan TNI di Jatim Gelar Apel Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wapres RI

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Petinggi Polri dan TNI di Jawa Timur ikuti apel pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI. Foto: Dispen Kormar

Brigjen TNI (Mar) Ipung Purwadi, M.M., Komandan Pasmar 2 bersama prajurit Marinir Pasmar 2, Jumat (18/10/2019) ikuti apel gelar kesiapan pasukan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, di Lapangan Apel Mapolda Jawa Timur.

Pada apel gelar kesiapan pasukan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI ini, dipimpin langsung Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan, juga diikuti oleh Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI R Wisnoe Prasetja Boedi, Kasgartap III Surabaya Brigjen TNI (Mar) Purwadi, Danlanud Surabaya Kolonel Pnb Budi Ramelan, S.E., Sekdaprov Jawa Timur Dr. Ir. Heru Tjahjono, M.M., Kepala Kejati Jawa Timur Dr. Muhammad Dofir, S.H., M.H., dan para pejabat TNI/Polri lainnya.

Dalam sambutannya, Kapolda Jawa Timur menyampaikan walaupun acara pelantikan dilangsungkan di Jakarta, namun peran serta TNI, Polri dan seluruh elemen masyarakat Jawa Timur tetap penting untuk melakukan pengamanan.

Hal itu tentunya untuk memastikan pengamanan di wilayah masing-masing. Selain itu dalam pengamanan tersebut juga akan melibatkan tokoh agama dan tokoh masyarakat Jatim.

Kapolda Jawa Timur juga mengucapkan terimakasih kepada TNI Polri dan seluruh elemen masyarakat, bahwa pelaksanaan pengamanan dari awal pesta demokrasi hingga hari ini untuk wilayah Jawa Timur sangat aman dan kondusif.

“Semoga soliditas TNI serta Polri tetap terjaga dan kita tunjukkan kepada segenap masyarakat Jawa Timur,” kata Irjen Pol Luki Hermawan, Kapolda Jawa Timur.

Sementara itu, Mayjend TNI R Wisnoe Prasetja Boedi, Pangdam V Brawijaya mengatakan bahwa dengan semangat soliditas yang selama ini sudah terpelihara dan terbangun dengan baik.

“Kita berikthiar secara fisik dan dengan doa, semoga hajatan nasional pelantikan Presiden pada tanggal 20 Oktober nanti, bisa berjalan aman dan lancar. Keberadaan TNI Polri dan segenap warga masyarakat, adalah untuk nusa dan bangsa, bukan untuk yang lain. Laksanakan tugas pengamanan ini dengan rasa penuh tanggung jawab,” tegas Pangdam V Brawijaya, Jumat (18/10/2019).(tok/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs