Sabtu, 23 November 2024

Shafira Targetkan Volume Penjualan Rp 5 M

Laporan oleh Noer Soetantini
Bagikan

PT Shafira Laras Persada menargetkan volume penjualan busana muslim di Jawa Timur hingga Rp 5 milyar. Target ini ditetapkan sejak awal Ramadhan hingga Desember 2007.

NANIK JULIATI Store Manager Shafira cabang dr.Soetomo pada suarasurabaya.net, Kamis (20/09), mengatakan penetapan target tersebut berdasarkan momen-momen yang terjadi di semester kedua yakni lebaran dan Idul Adha. Dari Rp 5 milyar tersebut, kontribusi terbesar berasal dari store Gubeng, disusul store dr Soetomo dan di Malang.

Peningkatan penjualan busana muslim, kata NANIK, sudah mulai terasa sejak awal Ramadhan yakni 10%-20% dibanding bulan sebelumnya. Peningkatan penjualan ini dialami di store Gubeng.

Seperti kondisi tahun lalu, papar NANIK, di awal puasa total penjualan akan meningkat dua kali lipat. Menginjak minggu kedua, peningkatan bisa mencapai 4 kali lipat.

Penjualan terbanyak dari busana wanita, baju koko, dan busana anak-anak. “Biasanya busana wanita ini satu paket dengan baju koko. Sedangkan busana anak-anak tidak begitu mendominasi mengingat saat lebaran, banyak alternatif yang dipilih anak-anak dan tidak harus busana muslim,”tukasnya.

Dalam momen lebaran tahun ini, NANIK menjelaskan, Shafira menampilkan tema “The Greatest Moment”. Mulai bahan hingga warna busana serba spesial, lebih glamour dan bahan berkualitas nomer satu seperti sutra, santung dan sifon.

Ini berbeda dengan busana yang ditawarkan di bulan-bulan reguler. “Jadi otomatis juga berpengaruh terhadap harga busana. Bisa dibandingkan bahan sutra biasa dengan sutra berkualitas nomor satu, pasti beda,”pungkasnya. (tin)

Bagikan
Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs