Sabtu, 23 November 2024

Pemkot Anggarkan Rp8 Miliar Lebarkan Pedestrian Tunjungan

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Suasana di trotoar Jalan Tunjungan di seberang Rabobank, Jumat (15/1/2016) malam. Foto: Denza Perdana suarasurabaya.net

Pedestrian di Jalan Tunjungan akan semakin lebar. Pemkot Surabaya sudah menyiapkan lebih dari Rp8 miliar untuk proyek yang menjadi bagian dari revitalisasi Jalan Tunjungan ini.

Agus Iman Sonhaji Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya mengatakan, pelebaran jalan akan dilakukan di dua sisi sepanjang Jalan Tunjungan.

“Bu Erna (Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga,red) sudah menyiapkan lelang pengerjaan pelebaran pedestrian ini,” katanya ketika dihubungi suarasurabaya.net, Kamis (15/1/2016).

Agus menyebutkan, Pemkot Surabaya menganggarkan dana APBD sebesar lebih dari Rp8 miliar untuk pelebaran pedestrian ini.

“Kami berharap sebelum Juni, seluruh kegiatan revitalisasi Tunjungan ini selesai 100 persen,” ujarnya.

Proyek revitalisasi kawasan Tunjungan ini, menurut Agus masih berjalan. Sejumlah perbaikan seperti pengembalian antar muka bangunan di kawasan, masih terus berlangsung.

“Dinas Pariwisata sudah mengajak pemilik bangunan untuk mengembalikan fasad (antar muka) bangunan ke bentuk aslinya,” ujarnya.

Pemkot, kata Agus, telah memproses pengembalian fasad bangunan Tunjungan sejak akhir Desember 2015 lalu.

Tidak hanya itu, Agus membenarkan, akan ada kafe-kafe kecil dan tambahan lampu Penerangan Jalan Umum di kawasan Tunjungan.

“Supaya warga Surabaya mau jalan-jalan di sana dan nongkrong saat siang atau sore. Sekadar duduk-duduk saja di pedestrian tidak apa-apa, toh nantinya beli juga. Atmosfir ini yang mau kita bangun,” ujarnya.

Pelu diketahui kawan, pengerjaan revitalisasi Tunjungan ini ditargetkan selesai Juni, karena kawasan itu akan dikenalkan kepada peserta UN Habitat.

UN Habitat adalah pertemuan lingkungan yang akan melibatkan kurang lebih 5.000 orang perwakilan dari berbagai negara. (den/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs