Sabtu, 23 November 2024

Harlah Muslimat Berbonus Kipas Bakal Cagub Jatim

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Peserta Harlah Muslimat NU pegang kipas bergambar Halim Iskandar. Foto : TimesIndonesia.com

Puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-70 Muslimat NU yang digelar di Stadion Gajayana Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (26/3/2016), berbonus stiker dan kipas bergambar Halim Iskandar salah seorang bakal calon Gubernur Jatim.

Stiker dan kipas bergambar Halim Iskandar yang juga Ketua DPW PKB Jatim itu dibagikan secara gratis oleh tim sukses bakal calon yang bertagline “Holopis Kuntul Baris” tersebut, di sepanjang jalan dan area Stadion Gajayana tanpa peduli apakah mereka warga Jatim atau bukan.

Kipas dan stiker bergambar Halim Iskandar itu dibagikan secara massif kepada peserta Harlah, baik warga Kota Malang maupun luar daerah. “Kami memang ingin memperkenalkan Pak Halim sebagai salah satu bakal calon Gubernur Jatim kepada masyarakat luas, khususnya peserta Harlah yang berasal dari Jatim,” kata salah seorang tim yang tidak mau disebutkan namanya.

Sementara salah seorang peserta Harlah dari Kota Malang Kasiati mengaku senang mendapatkan bonus kipas tersebut, apalagi udara di Kota Malang cukup gerah. “Saya dan juga peserta Harlah lainnya tiba-tiba diberi kipas oleh seseorang yang tidak saya kenal, dan kelihatannya siapapun yang lewat diberi kipas dan stiker bergambar seperti ini,” ujar Kasiati, seperti dilansir Antara.

Namun, ketika ditanya siapa Halim Iskandar, Kasiati mengaku tidak tahu dan tidak kenal. “Saya senang-senang saja dapat kipas, apalagi bisa dimanfaatkan saat udara panas seperti sekarang ini, meski saya tidak tahu siapa yang memberi,” ucapnya.

Sementara itu, pengamanan Harlah ke-70 Muslimat NU di kawasan Stadion Gajayana semakin diperketat menjelang kehadiran Joko Widodo Presiden untuk membuka acara tersebut.

Polres Kota Malang menurunkan sebanyak 567 personel dan dibantu 120 anggota Brimob. “Selain menerjunkan ratusan personel dan anggota Brimob, kami juga menerjunkan dua unit penjinak bom untuk menyisir seluruh lokasi Harlah,” kata Kompol Sunardi Riyono Kabag Ops Polres Kota Malang.

Puluhan ribu anggota Muslimat NU dari berbagai daerah di Tanah Air “tumplek blek” di dalam Stadion Gajayana dan sekitarnya menunggu amanat dari Joko Widodo Presiden.(ant/iss/fik)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs