Jumat, 22 November 2024

Tamiya dan Nintendo Berebut Pengunjung di SUCF 2016

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Penunjung memainkan game di SUCF 2016. Foto : Bruriy suarasurabaya.net

Arena balap tamiya menjadi salah satu yang terseru di area Surabaya Urban Culture Festival 2016 kali ini.

Balap tamiya merupakan balap mobil mini dengan track khusus yang populer dimainkan anak-anak di tahun 90an.

Warga yang berkunjung bisa bernostalgia untuk kembali memainkan balap tamiya ini.

Tidak hanya tamiya, di area “Sangangpuluhan” ini juga dipamerkan dan dijual konsol game jadul.

Ada Nintendo, Super Nintendo, serta Sega yang pada tahun 90an menjadi konsol game idaman anak-anak di Indonesia.

Sigit, anggota Organisasi Retro Games Indonesia mengatakan, memainkan game jadul bukan sekadar asyik melainkan juga bisa bernostalgia ke masa lalu.

“Di orgi itu anggotanya seluruh Indonesia. Lebih banyak ngobrolin game sega, bagaimana cara mainnya. di situ kami bernostalgia,” kata dia.

Menurut dia, dari beberapa permainan jadul yang paling diburu adalah Ne Geo SNK. “Memang jadul tapi harganya bisa sampai Rp5 juta. Bahkan game Nintendo World Champion, harganya bisa sampai Rp1 miliar,” kata Sigit.

Sementara itu, selain mainan jadul, di SUCF, pengunjung juga dapat belanja jajanan jadul seperti coklat payung, Tic-Tic, kacang gangsar, dan permen rokok yang sangat dikenal oleh mereka yang tumbuh kembang di tahun itu. (den/fik)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs