Sabtu, 23 November 2024

Selama Ramadhan, Pemkot Buka Posko Peduli di Balai Pemuda

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Kegiatan Pemerintah Kota Surabaya yang berlangsung di Balai Pemuda. Foto : Abidin suarasurabaya.net

Selama bulan Ramadhan Pemerintah Kota Surabaya membuka posko Surabaya Peduli Sesama di Balai Pemuda Surabaya.

Imam Siswandi Kabag Kesejahteraan Rakyat Pemkot Surabaya mengatakan, Posko Surabaya Peduli Sesama ini untuk menampung seluruh donasi dari warga kota Surabaya.

“Donasikan apapun, akan kami terima dan distribusikan. Ada baju bekas dan baru, kemudian sembako juga kami terima,” ujarnya di Balai Pemuda, Rabu (8/6/2016).

Imam mengatakan, bagi warga yang memiliki baju bekas layak pakai atau memiliki rejeki lebih bisa mendonasikan melalui posko ini.

“Caranya cukup datang ke Balai Pemuda, di sini setiap hari ada 10 petugas yang siaga,” katanya.

Informasi posko peduli ini juga disebar ke seluruh SKPD yang nantinya diteruskan ke jajaran di baeahnya. Selain itu, bisa dilihat di website Pemkot di surabaya.go.id.

“Posko ini sudah dibuka sejak 26 Mei atau H-10 Ramadhan,” katanya.

Pantauan suarasurabaya.net, di posko tampak sibuk para petugas dari berbagai SKPD yang dijadwal untuk membantu menerima baju sumbangan dari berbagai warga kota Surabaya. Mereka kemudian mendata dan melakukan packing.

Tidak hanya baju, ternyata banyak yang juga menyumbang sepatu dan mainan anak-anak. Kondisi barang rata-rata masih bagus.(bid/ipg)

Teks Foto:
– Aktifitas di Posko Surabaya Peduli Sesama.
Foto: Abidin suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs