Sabtu, 23 November 2024

Masyarakat Antusias Saksikan Air Mancur Menari

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Masyarakat Kota Surabaya sudah memadati sekitar lokasi air mancur menari yang ada di Jembatan Suroboyo, Sabtu (9/7/2016). Foto: Bruriy suarasurabaya.net

Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya akan meresmikan Jembatan Suroboyo, Sabtu (9/7/2016) pukul 19.00 WIB.

Pemerintah Kota Surabaya mengundang Bupati dan Wali Kota se – Jawa Timur, Anggota DPRD Tingkat 1 Jawa Timur, DPRD Kota Surabaya, SKPD dan masyarakat Kota Surabaya untuk menyaksikan peresmian ini.

Meski dibuka malam hari, masyarakat Kota Surabaya sudah memadati sekitar lokasi air mancur menari yang ada di jembatan tersebut.

Berdasarkan pantauan, arus lalu lintas menuju ke lokasi juga padat merambat. Sejumlah petugas dari kepolisian, Satpol PP, Linmas, Dinas Perhubungan Kota Surabaya melakukan buka tutup jalan untuk memperlancar arus lalu lintas. Arus kendaraan roda empat dari arah Jalan Sukolilo Lor ke Pantai Kenjeran Lama direkayasa menjadi satu arah.

Acara ini akan dimeriahkan oleh musik band Kota Surabaya dan orkestra Dejavas Surabaya di bawah pimpinan Hadi Suharto.(bry/iss)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs