Sabtu, 23 November 2024

Pengusaha Mall Manfaatkan Pokemon Go untuk Tarik Pengunjung

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi. Foto : forbes.com

Beberapa pihak mengaku memanfaatkan fenomena Pokemon Go sebagai bagian strategi bisnisnya agar menarik banyak pengunjung.

Sutandi Purnomosidi Direktur Marketing Pakuwon Grup mengatakan, strategi ini untuk menarik banyak pengunjung datang ke Pakuwon. Sekaligus bisa mewadahi anak remaja yang saat ini sedang senang bermain Pokemon Go.

“Dengan cara memasang lure, supaya menarik minat pemain Pokemon untuk berkunjung. Selain itu, berbagai macam strategi marketing lainnya juga dilakukan supaya mendapatkan keuntungan dari pemain itu,” ujar Sutandi kepada Radio Suara Surabaya, Jumat (22/7/2016).

Ide ini, kata dia, berawal ketika dia berkunjung ke Opera House Australia, banyak warga setempat bermain permainan yang sama. “Ketika sudah pulang, saya juga melihat anak saya memainkan. Akhirnya saya menerapkan ini untuk usaha tempat saya,” kata Sutandi.

Dia juga mengatakan, meskipun dia baru memulai strategi marketing ini, tapi dia merasa respon dari masyarakat cukup bagus. Nantinya akan ada evaluasi lagi tentang strategi baru ini.

Sedangkan, Hendra Linanda Chief Promotion Ciputra World Surabaya mengatakan, meskipun belum menjalankan strategi tersebut, tetapi perusahaannya akan menggunakan itu sebagai strategi bisnis yang bermanfaat.

“Kemungkinan minggu depan akan kami luncurkan strategi tersebut,” kata Hendra kepada suarasurabaya.net, Jumat (22/7/2016).

Ide ini, kata Hendra, berawal dari obrolan di grup messenger perusahaan.(tit/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs