Sabtu, 23 November 2024

Debat Dengan Agun, Ara Bilang Rakyat Sudah Cerdas

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Rilis survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) yang dirilis di kantor SMRC, Jalan Cisadane, Menteng, Jakarta (24/7/2016).‎ Foto: Faiz suarasurabaya.net

Apabila kurang cerdas, PDI Perjuangan bisa disalip oleh Partai Golkar. Golkar sudah cerdas dengan mendeklarasikan dukungan kepada Joko Widodo. Hal ini tentu saja berdampak pada tingkat elektoral Golkar.

“Saat Golkar menjadi pemimpin KMP, tingkat elektoral Golkar hanya 10 persen. Kini, setelah menyatakan dukungan kepada Jokowi dan bahkan akan mengusung Joko Widodo, tingkat elektoral Golkar naik menjadi 15 persen,” kata Burhanuddin Muhtadi peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI), dalam rilis survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) yang dirilis di kantor SMRC, Jalan Cisadane, Menteng, Jakarta (24/7/2016).‎

Selain Burhan, hadir dalam rilis ini Sirojuddin Abbas Direktur Program SMRC, Agun Gunajar Sudarsa Politikus Golkar, Maruarar Sirait Politikus PDI Perjuang dan Burhanuddin Muhtadi peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Berdasar survei SMRC, Tingkat kepuasan rakyat Indonesia kepada Joko Widodo Presiden dua tahun setelah pemilihan Presiden pada Juli 2014 lalu mencapai 67 persen. Sementara itu, hanya 30 persen warga yang mengatakan tidak puas atau kurang puas. Sisanya menjawab tidak tahu atau tidak jawab

Menjawab pernyataan Burhan, Agun menegaskan bahwa pilihan mendukung Jokowi berdasarkan hasil analisa dan kajian DPP Golkar. Ini juga berdasarkan doktrin karya-kekaryaan Golkar. Dengan dukungan Golkar juga, akhirnya proses politik berjalan lancar dan cepat seperti UU Tax Amnesty.

Terkait potensi Golkar menyalip PDI Perjuangan, dimentahkan Maruarar Sirait. Ara menegaskan bahwa kini rakyat sudah cerdas. Rakyat juga tahu mana partai yang bergerak berdasarkan manuver elit politik dan mana partai yang konsisten menjaga ideologi serta konsisten dalam berjuang.

“Kita tanya Pak Agun, apakah selama 1,5 tahun sikap Golkar salah atau tidak dengan tidak mendukung pemerintahan. Ataukah sikap sekarang yang benar?” tanya Maruarar.

Agun pun menjawab bahwa sikap mendukung pemerintahan lah yang benar. Maruarar pun menantang Partai Golkar untuk selalu konsisten dalam berjuang sebagaimana PDI Perjuangan.

“Kita tanya Pak Burhan, apakah PDIP masih di atas Golkar?” tanya Maruarar yang langsung dijawab Burhan dengan jawaban iya.

Maruarar menegaskan bahwa memang rakyat tahu bahwa PDI Perjuangan selalu konsisten berjuang dengan ideologi. Langkah-langkah PDI Perjuangan juga berdasarkan pada pada hati dan suara rakyat itu sendiri.(faz/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs