…buntute sing dowo wulune, nek digoyang ser..ser..aduh enake
Potongan lirik lagu yang dipopulerkan Didi Kempot itu dinyanyikan fasih oleh Basoeki Hadimoeljono Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Sentra Ikan Bulak (SIB) Kenjeran.
Menteri PUPR benar-benar menikmati kunjungannya di Surabaya dalam mengawal acara The Third of The Preparatory Committe for Habitat III (Prepcom 3) di Grand City Convex 25-27 Juli 2016.
Ketika ditanya oleh awak media satu kata untuk Surabaya, Basoeki menjawab “Menakjubkan,” katanya, Minggu (24/7/2016) malam.
Basoeki juga mengapresiasi tata kota Surabaya di bawah kepemimpinan Tri Rismaharini sebagai Walikotanya. Menurutnya, kota begitu cepat terkenal baik di domestik maupun dunia karena keberhasilannya di bidang penghijauan.
“Saya yakin Ibu Risma sangat-sangat menguasai tentang lingkungan,” katanya.
Sebelum makan kuliner laut di SIB, rombongan Menteri PUPR bersama beberapa peserta delegasi PrepCom 3 menikmati pemandangan air mancur menari di Jembatan Suroboyo.
Tampak beberapa delegasi mengapresiasi icon warga kota Surabaya itu. Delegasi dari Inggris dan Nepal mengapresiasi ide pembuatan Jembatan sebagai wisata di pesisir.
“Ini ide bagus untuk menjadikan wisata bagi masyarakat,” kata Pedronella delegasi dari Inggris. (bid/dwi)