Sabtu, 23 November 2024

Voli Pantai Jawa Timur Pemanasan di Sidoarjo Open

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi.

Tim voli pantai Jawa Timur mengikuti Turnamen Voli Pantai Sidoarjo Open sebagai bagian dari pembinaan untuk mempersiapkan para atlet menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX September 2016 mendatang.

Bambang Eko Suhartawan Pelatih Kepala Tim Voli Pantai Jawa Timur sekaligus ketua panitia turnamen tersebut mengatakan, dirinya akan memaksimalkan performa atlet untuk PON XIX.

“Persiapan atlet sudah 80 sampai 90 persen. Tinggal mempersiapkan mental. Ini karena atmosfer persaingan di PON sangat berat, semua lawan harus diwaspadai,” katanya kepada Keumala Andini Suara Surabaya, akhir pekan ini.

Turnamen Voli Pantai Sidoarjo Open digelar mulai 22 sampai 24 Juli 2016 di kompleks GOR Voli Pantai Sidoarjo

Menurut Bambang, minat tim daerah lain sangat tinggi karena mendekati PON di Jawa Barat, belum ada kompetisi lain untuk persiapan dan pemanasan setara level Indonesia Open.

Total peserta 17 tim putra dan 16 tim putri akan diundi menjadi empat pool. Peserta akan bermain setengah kompetisi lalu dilanjutkan ke babak kedua. Dengan sistem ini, tim non-PON juga bisa bertanding dengan tim PON dari sejumlah daerah.(and/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs