Sabtu, 23 November 2024

Daop 8 Surabaya Mulai Berlakukan Sistem Check-In Mandiri

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Layanan CIM di sejumlah stasiun kereta api. Foto: bumn.go.id

PT KAI Daop 8 Surabaya secara bertahap berlakukan system check-in mandiri (CIM) dan boarding bagi penumpang Kereta Api (KA) yang berangkat di sejumlah stasiun wilayah Daop 8 Surabaya.

Di Surabaya, layanan itu diberlakukan di stasiun Surabaya Gubeng dan stasiun Surabaya Pasar Turi. Kemudian, secara bertahap akan diterapkan di Stasiun Wonokromo, Stasiun Sidoarjo dan Stasiun Mojokerto.

Penumpang yang telah membeli tiket di channel eksternal dapat melakukan check-in pada mesin check-in mandiri di stasiun mulai 12 jam sebelum jam keberangkatan KA.

Check-In dilakukan dengan mengetik kode booking yang tercantum pada bukti transaksi pemesanan tiket di mesin Check-In Mandiri. Selanjutnya, mesin Check-In Mandiri mengeluarkan boarding pass yang didalamnya tercantum nama, nomor identitas penumpang, nama dan tujuan KA serta jadwal keberangkatannya. Boarding pass ini harus dibawa penumpang saat boarding di stasiun.

Untuk penumpag yang membeli tiket langsung atau pada saat akan menjelang keberangkatan akan mendapatkan tanda bukti pembelian dan Boarding Pass.

Diharapkan dengan pemberlakuan sistem Check-In Mandiri ini, dapat menghilangkan peredaran tiket KA palsu, serta semakin meningkatkan ketertiban dan peningkatan pelayanan penumpang kereta api.

Di wilayah Daop 8 Surabaya, hingga saat ini, unit check-in mandiri terdapat di stasiun Surabaya Gubeng, 7 unit di stasiun Surabaya Pasar Turi, 5 unit di stasiun Malang, serta masing-masing 2 unit di stasiun Wonokromo, Mojokerto dan Sidoarjo.

Hingga 1 September 2016, ditargetkan 19 stasiun di wilayah PT KAI Daop 8 surabaya yang melayani naik turun penumpang kereta api jarak menengah, jarak jauh dijadwalkan telah dilengkapi dengan mesin CIM ini.

Sistem check-in mandiri ini sebelumnya telah diterapkan di wilayah PT KAI lainnya, seperti Daop 2 Bandung pada 18 Maret 2016, Daop 5 Purwokerto pada 19 Mei 2016, Daop 6 Yogyakarta pada 8 Juni 2016 serta Daop 7 Madiun pada 23 Juni 2016. (tok/tit)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs