Sabtu, 23 November 2024

Mundur dari Golkar, Rendra Kresna Pimpin Nasdem Jatim

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan
Rendra Kresna (di podium) ketika memberikan sambutan seusai menerima rekomendasi dari Nasdem untuk kembali maju sebagai calon bupati. Foto : Taufik/Dok. suarasurabaya.net

DPW Partai Nasdem Jawa Timur memiliki ketua baru setelah Effendy Choirie (Gus Choi) ditarik untuk menjadi Sekjen DPP Partai Nasdem. Sesuai keputusan DPP, posisi Ketua Nasdem Jawa Timur saat ini dijabat Rendra Kresna, Bupati Malang sekaligus mantan Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang.

“SK untuk Pak Rendra sudah turun tanggal 11 Agustus kemarin,” kata Effendy Choirie, di sela-sela bimbingan bagi kader Nasdem di Surabaya, Jumat (12/8/2016).

Menurut Gus Choi, dengan pengalaman yang dimiliki Rendra, Nasdem optimis akan menjadi partai yang semakin besar di Jawa Timur.

Pelantikan Rendra Kresna sendiri, rencananya akan digelar di Jatim Expo pada hari Minggu (14/8/2016) mendatang dan akan dihadiri langsung oleh Surya Paloh, Ketua Umum DPP Nasdem.

Pelantikan juga akan dihadiri oleh Soekarwo Gubernur serta Saifullah Yusuf, Wakil Gubernur Jawa Timur. Selain itu, seluruh pimpinan partai politik di Jawa Timur juga akan diundang.

Sementara itu Rendra Kresna sendiri mengatakan, sebelum dinyatakan sebagai ketua baru Nasdem Jawa Timur, dirinya pada awal Agustus 2016 juga telah mengirimkan surat pengunduran diri ke DPP dan DPD Partai Golkar. “Saya sudah resmi mundur dari Golkar dan kini siap membangun Nasdem,” kata Rendra Kresna.

Rendra mengatakan, kepindahannya ke Nasdem murni karena melihat potensi Nasdem serta mekanisme di Nasdem yang dia nilai sudah sangat modern. “Saya menargetkan Nasdem akan jadi parpol terbesar ke tiga di Jawa Timur,” kata dia. (fik/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs