Sabtu, 23 November 2024

Pemkot Berharap Anak-anak Surabaya Jadi Generasi Berkualitas

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Anak-anak kampung Gunung Anyar (memakai kostum cak ning Surabaya) saat menyematkan selendang batik kepada Nanis Chairani Kepala Bapemas. Foto: Tito suarasurabaya.net

Pemkot Surabaya berharap anak-anak Surabaya menjadi generasi yang berkualitas. Nanis Chairani Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (Bapemas) Surabaya mengatakan, perlunya mendidik anak dengan baik, nyaman dan menumbuhkan kreatifitas pada anak.

“Kami Pemkot Surabaya berpesan mari kita jaga anak-anak kita dengan aman dan nyaman di kampung dan kota ini. Karena merekalah generasi berkualitas yang mampu bersaing menjadi lebih baik,” kata Nanis dalam sambutan dalam acara lomba Kampung Pendidikan di Jalan Wisma Indah Rungkut Kelurahan Gunung Anyar Surabaya, Sabtu (8/10/2016).

Selain itu, dia pun meminta para orang tua untuk tetap waspada terhadap anak-anak. Karena banyak kasus asusila yang bisa saja terjadi dalam lingkungan keluarga.

“Anak-anak kita banyak cobaannya, contohnya gadget ini pengaruhnya jadi tidak baik saat penggunaannya tidak tepat. Jangan anggap anak-anak kita baik saja, kasus asusila juga bisa terjadi di dalam lingkungan keluarga,” katanya.

Sebelumnya, dalam rangkaian acara ini anak-anak TK-SMP tampil bergantian di depan Nanis Chairani Kepala Bapemas Surabaya dan Suparti Kepala BNN.

Penampilan tersebut, diisi oleh tarian, nyanyian dan pantonim yang didominasi oleh anak-anak SD. Seperti contohnya Letisia salah satu anak yang tampil menyanyikan lagu yang khusus dibuatkan untuk Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya. Penonton pun langsung bertepuk tangan ketika dia selesai bernyanyi.

Meskipun acara sempat diguyur hujan deras, namun warga antusias mengikuti acara ini sampai selesai. (tit/bid/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs