Sabtu, 23 November 2024

Ratusan Penumpang Kapal Pesiar Takjub Bekantan Tarakan

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi. Bekantan di Tarakan. Foto : batumeranti.desa.id

Ratusan wisatawan mancanegara (Wisman) yang singgah dengan menggunakan MV The World merasa takjub lihat bekantan di Kawasan Konservasi Mangrove dan Bekantan Kota Tarakan, Kalimantan Utara.

Kapal pesiar berbendera negara Bahama dengan ukuran besar dengan panjang 173 meter dan lebar 29,80 meter serta 43.188 Gross Tonage (GT) ini singgah di Perairan Kota Tarakan selama sehari.

Hamid Amren Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwsata, Pemuda dan Olahraga Kota Tarakan mengatakan, kapal pesiar MV The World layaknya sebuah hotel terapung.

Dia mengatakan, pihaknya berupaya memberikan informasi tentang Kota Tarakan yang memiliki KKMB melalui brosur dan video karena waktu keberadaannya di daerah itu sangat terbatas.

Dilansir Antara, keberadaan KKMB seluas 22 hektar di dalamnya terdapat 22 jenis tanaman mangrove sekaligus dihuni binatang bekantan yang merupakan binatang khas Kalimantan yang tidak dimiliki daerah lainnya.

Disela-sela mengunjungi KKMB Kota Tarakan, Richat (47) turis asal Kanada menilai, negaranya tidak memiliki hutan mangrove seperti di daerah itu sehingga berniat untuk datang lagi di kemudian hari.

Hal yang sama dikemukakan Steve (50), bahwa Kota Tarakan termasuk daerah yang sangat menarik jauh berbeda dengan negaranya di Selandia Baru.

Dia mengaku sangat terkesan selain memiliki hutan mengrove dan binatang bekantan juga memiliki masyarakat yang ramah dan menarik. (ant/tit)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs