Sabtu, 23 November 2024

Dua Nelayan Karimunjawa Jepara Hilang Saat Melaut

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi. Foto : Antara

Dua nelayan asal Kecamatan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, dikabarkan hilang saat melaut di Perairan Karimunjawa. Ini dikarenakan perahu yang ditumpangi keduanya saat ditemukan nelayan lain pada Sabtu (26/11/2016) tidak ada keduanya.

“Saat ditemukan oleh nelayan yang kebetulan melakukan perjalanan dari Karimunjawa ke Jepara, menemukan perahu yang terombang ambing di tengah laut,” kata Inspektur Satu Polisi Suranto Kepala Kepolisian Sektor Karimunjawa Resor Jepara, Minggu (26/11/2016).

Ketika dicek di dalam perahu, kata dia, tidak ada orang sama sekali, sehingga nelayan yang menemukan tersebut berinisiatif menariknya ke Pulau Genting yang lokasinya paling dekat.

Jarak perahu ditemukan dengan Pulau Genting, kata dia, berkisar delapan mil laut.

Setelah disampaikan ke berbagai pihak atas temuan perahu tersebut, akhirnya diketahui perahu tersebut ditumpangi dua nelayan, yakni Tri Suryo Cahyanto (27) asal Desa Karimunajwa, Jepara, serta temannya bernama Repin (32) yang juga warga Desa Karimunjawa.

Informasinya, kata Suranto, mereka berdua berangkat mencari ikan pada Jumat (25/11/2016) sekitar pukul 03.00 WIB menggunakan perahu milik Cahyono asal Desa Karimunjawa.

Akan tetapi, ketika ditemukan nelayan pada Sabtu (26/11/2016) siang tidak ada keduanya.

“Posisi perahu dan perbekalan juga masih utuh dan tidak ada permasalahan,” ujarnya.

Kalaupun diterjang ombak, menurut Suranto, seharusnya perahu juga mengalami permasalahan. Namun ternyata tidak demikian, mengingat selama ini kondisi gelombang laut juga aman untuk melaut.

Saat ini, kata Suranto, sejumlah warga beserta kerabat korban sedang melakukan pencarian kedua korban.

Dilansir dari Antara, M Taksin Camat Karimunjawa juga membenarkan peristiwa ini, dua warga Karimunjawa yang dikabarkan hilang saat melaut.

“Perahu yang ditumpangi kedua korban justru ditemukan nelayan dalam kondisi terombang-ambing di tengah laut tanpa ada orang,” ujarnya. (ant/tit/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs