Sekelompok masyarakat yang tergabung dalam Asosiasi Petani Tembakau Indonesia ikut berpartisipasi dalam Parade Bhinneka Tunggal Ika di Jakarta, Minggu, 4 Desember 2016, pagi.
Mereka menyatakan tetap mendukung Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) oleh karena itu pemerintah diminta untuk melindungi nasib petani Indonesia yang saat ini terpuruk.
Wisnubroto dari Asosiasi Petani Tembakau Indonesia DPD Jawa Tengah menyatakan, pihaknya sangat mendukung kedaulatan bangsa Indonesia yang ber-Bhineka Tunggal Ika karena terdiri dari berbagai suku bangsa, budaya, tetapi bersatu dalam wilayah NKRI.
“Kita bukan orang partai. Kita dari Asosiasi Petani Tembakau Indonesia yang peduli terhadap kesatuan bangsa,” katanya.
Wisnubroto berharap, Joko Widodo Presiden dapat berhasil melindungi petani tembakau dari gempuran impor.(jos/iss)