Sabtu, 23 November 2024

Polisi Akan Lakukan Pengawalan Penuh Untuk Aksi Parade Bela Persebaya

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Para suporter Persebaya mulai lakukan long march menuju Balai Kota Surabaya. Foto: Yoedi via e100

Pihak kepolisian akan melakukan pengawalan penuh pada suporter sepak bola Persebaya yang akan melakukan Parade Bela Persebaya berjalan kaki dari Tugu Pahlawan ke Balai Kota Surabaya, Senin (26/12/2016) pagi.

Kombespol M. Iqbal Kapolrestabes Surabaya mengatakan, para suporter akan dikawal baik saat berangkat ataupun pulang ke daerah masing-masing.

“Polsek dan kelurahan juga sudah mengimbau para suporter di daerah masing-masing kalau nanti akan ada pengawalan. Nanti mereka saat pulang juga akan dikawal dari Balai Kota ke rumah masing-masing,” kata Iqbal pada Radio Suara Surabaya.

Kata Iqbal, selain itu pihak kepolisian juga sudah berkoordinasi dengan koordinator lapangan masing-masing daerah.

“Mereka hanya parade saja, tidak ada kegiatan lain-lain. Kami sudah berkoordinasi jauh-jauh hari dengan korlap-korlapnya,” ujar dia.

Iqbal mengimbau, agar para suporter bisa menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna jalan lain. “Jangan sampai bergeser menganggu keamanan. Kalau sudah ada yang mengganggu akan kita tindak,” ujarnya. (dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs